Setia Kawan

Selamat pagi.
Pagi akan beranjak ke siang.
Pergunakan waktumu.
Satu persatu langkah diayunkan di tanah berpasir menuju puncak gunung Dukono, Maluku Utara. Pendaki yang mungkin berangkat dari titik awal bersama, kala mendaki makin tinggi mulai terpisah satu dengan yang lain. Semua berdasarkan kemampuan dan kekuatan masing-masing. Namun, sebagai sesama pendaki, tentu bukan berarti yang lebih kuat dan cepat buru-buru mencapai puncak dan meninggalkan kawan-kawannya. Sesama pendaki akan menanti kawan seperjalanan untuk mencapai puncak.
Kesetiakawanan adalah salah satu pelajaran dalam mendaki; tak meninggalkan kawan seperjalanan dan seperjuangan sekalipun langkah dan cara berjalan setiap orang berbeda.
Nilai inilah yang sering ditinggalkan dalam kehidupan. Saling sikut, saling salip, saling telikung adalah apa yang sering terjadi.
Bersikaplah seperti pendaki dalam hidup; setia kawan dalam perjalanan hidup.
Foto menuju Puncak Gunung Dukono, Maluku Utara oleh bpk
Bambang Sarwoadji, anggota GKI Serpong wilayah Giri Loka, BSD

Komentar Anda