Tuhan Cahaya Hidup Umat-Nya
Mazmur 20
1 Raja-raja 3:5-14
Yohanes 8:12-19
Selamat mengakhiri tahun 2025.
Hikmat apa yang sudah didapatkan di tahun 2025?
Dalam mimpinya di Gibeon, Salomo diperbolehkan Tuhan untuk meminta apa saja (1 Raj. 3:5), dan Salomo memilih untuk meminta hikmat.
1 Raja-raja 3:6-9 (TB) Lalu Salomo berkata: “Engkaulah yang telah menunjukkan kasih setia-Mu yang besar kepada hamba-Mu Daud, ayahku, sebab ia hidup di hadapan-Mu dengan setia, benar dan jujur terhadap Engkau; dan Engkau telah menjamin kepadanya kasih setia yang besar itu dengan memberikan kepadanya seorang anak yang duduk di takhtanya seperti pada hari ini.
Maka sekarang, ya TUHAN, Allahku, Engkaulah yang mengangkat hamba-Mu ini menjadi raja menggantikan Daud, ayahku, sekalipun aku masih sangat muda dan belum berpengalaman.
Demikianlah hamba-Mu ini berada di tengah-tengah umat-Mu yang Kaupilih, suatu umat yang besar, yang tidak terhitung dan tidak terkira banyaknya.
Maka berikanlah kepada hamba-Mu ini hati yang faham menimbang perkara untuk menghakimi umat-Mu dengan dapat membedakan antara yang baik dan yang jahat, sebab siapakah yang sanggup menghakimi umat-Mu yang sangat besar ini?”
Salomo tahu kemampuannya yang masih muda maka ia minta hikmat kepada Tuhan. Karena itu Salomo diberkati Tuhan dengan apa yang tidak ia minta (1 Raj. 3:10-14).
Tuhan adalah pokok keselamatan bagi umat-Nya, dan siapa yang mengandalkan-Nya pasti diselamatkan.
Mazmur 20:6-7 (TB) (20-7) Sekarang aku tahu, bahwa TUHAN memberi kemenangan kepada orang yang diurapi-Nya dan menjawabnya dari sorga-Nya yang kudus dengan kemenangan yang gilang-gemilang oleh tangan kanan-Nya.
(20-8) Orang ini memegahkan kereta dan orang itu memegahkan kuda, tetapi kita bermegah dalam nama TUHAN, Allah kita.
Tuhanlah yang patut dipilih karena kasih-Nya yang tak pernah putus. Karena itu ingatlah perkataan Tuhan Yesus;
Yohanes 8:12 (TB) Maka Yesus berkata pula kepada orang banyak, kata-Nya: “Akulah terang dunia; barangsiapa mengikut Aku, ia tidak akan berjalan dalam kegelapan, melainkan ia akan mempunyai terang hidup.”
Mari kita selalu menjadikan Dia terang hidup kita.
Bersyukurlah untuk 2025 yang sebentar lagi kita tinggalkan karena Ada penyertaan Tuhan dalam setiap peristiwa.
Songsong 2026 dengan langkah tegap karena Tuhan, terang dunia menerangi langkah hidup kita di tahun yang baru.
Doa:
Tuhan menambahkan jumlah pelayan untuk program persekutuan dan kesaksian pelayanan.

Komentar Anda